Ide mengggabungkan ruang makan dan ruang keluarga bisa menjadi pilihan yang tepat ketika Anda tidak memiliki ruangan yang cukup untuk membuat ruang keluarga dan ruang makan di tempat yang berbeda. Masalahnya, tak mudah menciptakan dua fungsi ruang dalam satu area. Penggabungan dua fungsi ruang sering kali membuat tampilan ruang terlihat kontras dan tidak menyatu. Karena itu, dibutuhkan trik tertentu untuk menampilkannya dalam satu visual yang apik dan fungsional. Sehingga ruang makan dan ruang keluarga yang digabung tetap dapat mendatangkan kenyamanan bagi penghuni rumah ketika beraktivitas di kedua ruangan tersebut. Berikut tips menggabungkan ruang makan dengan ruang keluarga:
Warna
Anda bisa mengecat kedua area tersebut dengan satu warna agar ruangan tetap terjaga “flow” nya. Atau jika ingin nuansa yang sedikit berbeda, Anda bisa memilih dua warna untuk masing-masing ruang. Keseluruhan ruang harus memiliki tipe lantai yang sama agar tercipta penyatuan. Hiasi dua area dengan aksesoris dalam warna senada.
Gaya
Hindari menciptakan dua gaya desain yang berbeda, misalkan menciptakan tampilan vintage di satu ruangan, sementara ruang lainnya menerapkan gaya desain modern. Gunakan aksesori dan ornament pelengkap interior yang memiliki satu konsep dengan tema ruang atau paling tidak mirip.
Lighting
Batasan ruang juga bisa Anda munculkan dengan memberikan pencahayaan berbeda melalui permainan lighting. Misalnya, Anda bisa menggunakan chandelier atau pendant lamp yang menggantung dengan indah di area ruang makan. Sementara itu, Anda bisa menempatkan lampu meja atau standing lamp di ruang keluarga. Ini membantu untuk menciptakan keterpisahan suasana antar area.
Skat
Kesatuan ruang tetap bisa didapatkan meskipun dua area dibiarkan memiliki identitasnya masing-masing. Cara termudah untuk memisahkannya adalah dengan memasang partisi, salah satunya yakni dengan menggunakan folding screen. Hal ini cocok untuk Anda yang menginginkan adanya privasi di masing-masing ruang. Selain itu, tempatkanlah furnitur yang berukuran besar di tepian ruangan agar tidak mengganggu pandangan ke arah ruang makan. Misalnya, tempatkan sofa di sebelah jendela, atau dapat di tempatkan di depan televisi atau rak koran agar terlihat minimalis dan tidak menganggu pandangan. Atau Anda juga bisa memisahkan antar area menggunakan rak buku atau storage di antara dua area yang tetap terlihat bagus dari kedua sisi ruang.
0 Response to "Trik Jitu Menggabungkan Ruang Makan dan Ruang Keluarga"
Posting Komentar
Silahkan tinggalkan komentar Anda disini.