Majalah rumah terkini | interior butik minimalis. Pada dasarnya gaya desain interior itu sedikit banyak dipengaruhi juga oleh trend fashion yang ada. Jadi sudah selayaknya jika desain interior suatu butik dibuat se eye catching dan fashionable mungkin dengan gaya desain interior yang paling uptodate. Sebagaimana desain interior minimalis yang jadi tren saat ini, interior suatu butik pun tak mau ketinggalan menerapkan gaya minimalis demi mengikuti tren yang ada.
Seperti halnya interior butik bernama Ritz Art berikut ini, yang menerapkan gaya minimalis kedalam desain interior display-nya. Interior boleh saja dibuat semenarik mungkin agar bisa menarik lebih banyak pengunjung. Namun tetap saja produk-produk yang dipajang harus bisa menjadi vocal of view ruangan tersebut.
Warna putih bersih dan konsep bentuk yang simpel dikombonasikan dengan desain produk penuh warna mampu menghasilkan tampilan interior butik yang cantik, menciptakan suasana ruang yang baik dan mencerminkan eksklusivitas. Suasana ruang yang dihasilkan gaya desain ini memang ditujukan untuk gaya fashion meraka para wanita usia diatas 30 tahun yang menginginkan produk-produk berkualitas, eksklusif dan menarik.
Konsep skandinavia yang begitu kuat pada furnishing-nya mampu menghubungkan antara yang bersifat alami dan modern. Lantai parket dengan warna putih, coklat cappuccino pada dinding yang memberikan kesan hangat, ditambah sentuhan lembut carpet yang nyaman terlihat begitu serasi pada area kamar pas. Rak gantung dengan papan berwarna putih membentuk garis-garis tipis diatas kerangka baja berwarna hitam yang kontras. Spotlight dipasang secara menyebar disesuaikan dengan area display, cahaya putih netral dipilih untuk menciptakan kecerahan optimal pada ruangan. Lampu gantung, wallpaper, bangku dan tirai kamar pas memberikan aksen warna cerah pada area penjualan.
Barang-barang yang dipajang pada rak-rak yang menempel di dinding terlihat lebih menarik dibandingkan yang lain. Karena memang display ini dirancang untuk mampu menangkap pandangan mata ketika masuk kedalam butik sehingga mata langsung tertuju kesitu. Interior butik minimalis seluas 80 meter persegi ini merupakan hasil rancangan dari interior desainer asal jerman Heikaus.
bisa jadi inspirasi nih, btw ada desain yang condong ke tradisional modern gk?
BalasHapusada beberapa contoh gan...untuk postingan selanjutnya akan coba saya tampilkan.
HapusInformasi yang menarik nih, ditambah lagi dong photo nya mas hehe
BalasHapus