Cara Membuat Cermin Bermotif

Cara Membuat Cermin Bermotif
Jika Anda sering melihat cermin cantik dengan gambar dan warna yang beraneka ragam seolah-olah gambarnya timbul seperti tempelan. Namun ketika diraba permukaanya ternyata halus tak ada apa-apa. Karena sebenarnya gambar di aplikasikan di bagian belakang cermin. Dan kini Anda pun bisa membuatnya sendiri, berikut langkah-langkah pembuatanya:
  1. Buatlah mal dengan gambar yang di inginkan diatas selembar stiker. kemudian lubangi stiker sesuai dengan pola gambar yang telah anda buat. 
  2. Tempelkan stiker mal yang telah dilubangi pada bagian belakang cermin, kemudian jiplak gambarnya.
  3. Hilangkan lapisan belakang cermin dengan cara dikerok, mengikuti mal gambar yang telah dijiplak sampai bersih.
  4. Semprot bagian belakang cermin yang telah dikerok dengan cat sesuai yang anda inginkan. 
  5. Tunggu sampai catnya benar-benar kering, kemudian lepaskan sisa stiker yang masih menempel pada bagian belakang cermin secara hati-hati. Dan cermin pun telah cantik dan siap dipasang pada tempat yang Anda inginkan.
Cara Membuat Cermin Bermotif 1
Cara Membuat Cermin Bermotif 2
Cara Membuat Cermin Bermotif 3

1 Response to "Cara Membuat Cermin Bermotif"

Silahkan tinggalkan komentar Anda disini.

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *