Menata Dapur Mungil

Dapur memang sangat dibutuhkan di mana pun kita tinggal, baik itu di rumah, apartemen maupun hotel, karena pada dasarnya semua hunian membutuhkan dapur. Dapur adalah satu-satunya tempat untuk memasak, menyiapkan makanan ringan, minuman dan alat perkakas rumah tangga lainnya. Dapur adalah tempat koki yang akan memasak dan membuat makanan lezat banyak orang. Dalam sebuah keluarga, ibu biasanya memainkan peran sebagai koki, karena dia adalah orang yang memasak dan melakukan banyak tugas di dapur. Tapi semua anggota keluarga bisa saja melakukan sesuatu di dapur setiap kali mereka ingin.
Menata Dapur Mungil
Karena dapur merupakan ruang yang penting, setidaknya kita perlu membuat seluruh anggota keluarga merasa nyaman melakukan aktivitas di dapur. Mungkin Anda menganggap bahwa untuk mendekorasi dapur itu sulit, apalagi ruangan dapurnya kecil. Jadi harus benar-benar maksimal dalam memanfaatkan ruang sekaligus cermat dalam memilih perkakas beserta alat-alat dapur lainnya.
Menata Dapur Mungil 1
Yang perlu diperhatikan dalam mendekorasi ruang dapur yang kecil adalah penempatan lemari atau rak yang tepat. Ada baiknya manfaatkan semua ruang di atas kompor , di bawah dan di atas meja persiapan, dan di bawah tempat cuci piring yang dapat dimanfaatkan sebagai lemari penyimpanan dan atur ruang antara lemari dapur, kompor, meja persiapan seringkas mungkin. Sehingga masih ada ruang yang cukup untuk menyimpan perkakas, alat-alat dapur serta bahan makanan.
Menata Dapur Mungil 2
Compact kitchen atau modular kitchen mungkin cocok untuk desain dapur mungil Anda. Compact kitchen atau modular kitchen adalah sebuah kitchen set yang dapat diringkas ketika Anda tidak menggunakannya dan tinggal membukanya ketika Anda membutuhkannya. Bentuknya yang kecil dan ringkas sehingga tidak memakan banyak space bagi dapur kecil Anda. Selain itu tidak perlu lagi membeli alat-alat dapur yang banyak, karena sudah tersedia dalam satu set yang ringkas.

0 Response to "Menata Dapur Mungil"

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar Anda disini.

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *