Rumah Minimalis Tipe 43

Rumah minimalis tipe 43 yang satu ini selesai juga akhirnya, melanjutkan serentetan desain rumah gratis yang sebelumnya telah saya posting yaitu rumah tipe 40 pada lahan segitiga. Jika sebelumnya saya mengangkat tema desain rumah pada bentuk lahan yang unik, maka kali ini kembali lagi ke lahan bentuk normal. Dengan bentuk persegi panjang dimana lebar lahan 7 meter dan panjangnya 13 meter. Dari total luas lahan yang mencapai 91 meter persegi tak lebih dari 50% nya saja yang akan dijadikan lahan terbangun (selain carport dan kolam ikan pada bagian belakang rumah) selebihnya akan dijadikan lahan terbuka hijau (taman). Dengan total luas bangunan sendiri mencapai 43 meter persegi.
Rumah Minimalis Tipe 43
Desain rumah minimalis tipe 43 ini terbilang cukup mungil yang hanya terdapat satu ruang tidur saja. Jadi tidaklah cocok untuk dihuni keluarga yang sudah memiliki anak. Karena memang tujuan dari desain rumah ini lebih ditujukan kepada orang-orang yang belum berkeluarga ataupun sebagai rumah singgah karena lokasi kantor yang cukup jauh. Jadi tidaklah mengherankan jika ruangan yang ada cukup minimalis. Layaknya konsep minimalis yang diterapkan pada tampilan bangunan. Dengan permainan bentuk kotak-kotak yang dikombinasikan 2 warna utama yaitu black grey dan putih. Ditambah pemanis warna dan tekstur asli material yang sengaja di ekspose.
Gambar Rumah Minimalis Tipe 43
Mulai dari tampilan fasadnya yang terlihat begitu simpel dengan betuk kotak warna black grey diberi sedikit sentuhan material kaca pada bagian tengahnya. Atapnya menggunakan atap dak sehingga bentuk rumah secara keseluruhan benar-benar flat seperti sebuah kubus. Sesuai dengan konsep rumah ini sendiri, yaitu box to box atau dalam bahasa sederhana artinya dalah dua kotak sejajar yang menempel. Seluruh unsur desain pada rumah ini menggunakan garis-garis lurus, tanpa ada satupun garis lengkung yang ada didalamnya. Namun bukan berarti tampilan rumah menjadi kaku dan monoton. Bagaiman menurut Anda? saya sendiri pun menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam desain rumah minimalis tipe 43 ini, dan saya harap ini dapat menjadi pembelajaran pada desain-desain selanjutnya. Semoga bermanfaat dan terima kasih.
Foto Rumah Minimalis Tipe 43
Denah Rumah Minimalis Tipe 43

0 Response to "Rumah Minimalis Tipe 43"

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar Anda disini.

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *