Memilih Dek Kolam Renang

Memilih dek kolam renang tidaklah bisa di lihat dari satu aspek saja. Setidaknya terdapat 9 aspek yang jadi bahan pertimbangan dalam menentukan dek mana yang sesuai dengan kolam renang rumah kita. Sehingga nantinya dek kolam renang dapat optimal fungsi dan tampilannya. Mengingat fungsi dan tampilan dek pada kolam renang sangatlah penting, layaknya sebuah foto dengan frame/figuranya yang tak hanya mempermanis tampilannya saja namun juga fungsional.
Memilih Dek Kolam Renang
Jadi bisa dibilang kurang lengkap jika membahas sebuah desain kolam renang tanpa membicarakan deknya. Karena disinilah kita biasanya bercengkrama dengan keluarga menikmati suasana santai di area kolam renang. Mengningat perannya yang cukup vital pada sebuah kolam renang maka kita harus merencanakannya secara matang. Dan berikut ini adalah 9 aspek yang harus diperhatikan dalam memlih dek kolam renang Anda:

1. Memilih material
Material yang digunakan untuk dek kolam renam beragam jenisnya, seperti kayu, batu alam, ubin, beton, aluminium, vinyl, plastik, komposit dll. Semua jenis material dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan dan keinginan. Bila Anda memilih material beton untuk dek kolam renang, jangan lupa untuk memberi garis-garis tekstur diatasnya supaya tidak licin. Namun bagi Anda yang menginginkan dek yang tidak membutuhkan pemeliharaan lebih serta praktis dalam pemasangannya, dapat memilih jenis dek yang terbuat dari material komposit maupun plastik. Untuk Anda yang menginginkan dek kolam renang terlihat bersih bisa menggunakan material ubin. Sedangkan untuk material kayu dan batu alam adalah dua material yang paling banyak digunakan untuk desain dek modern saat ini.

2. Jenis dek
Dek ada beragam jenis sesuai dengan tipe kolam renang yang Anda miliki. Baik itu kolam renang yang dibawah permukaan tanah maupun diatas permukaan tanah. Misalnya untuk kolam renang diatas permukaan tanah, dibutuhkan tangga untuk mengakses dek. Selain itu apakah desain dek pada kolam renang Anda, mengelilingi seluruh pinggiran kolam atau hanya pada sisi tertentu saja yang ada dek-nya. Hal ini terkait dengan aspek nomer 3 dibawah ini.

3. Anggaran biaya
Bisa dibilang inilah hal terpenting yang harus diperhatikan didalam membangun dek kolam renang Anda. Seberapa besar anggaran biaya yang harus disiapkan untuk dek kolam renang tersebut. Perhitungkan secara terperinci, mulai dari bentuk, luas dan material yang digunakan. Jika anggaran terbatas maka bisa memilih material dek yang relatif murah dan awet.

4. Penggunaan kolam renang
Sebuah dek tergantung juga pada bagaimana niat Anda dalam menggunakan kolam renang tersebut. Jika Anda ingin menambahkan kursi santai disekitar dek sebagai area santai sekeluarga, maka akan membutuhkan ukuran dek yang lebih besar. Namun jika Anda mengingikan area santai yang terpisah seperti gazebo ataupun teras yang terhubung langsung ke kolam maka tidak membutuhkan dek dalam ukuran besar.

5. Ukuran dek
Ukuran dek yang paling baik adalah yang mampu mengoptimalkan fungsi dek tersebut. Jadi sesuaikan dengan space yang tersedia pada area kolam renang Anda. Sehingga nantinya ukuran dek bisa tepat guna.

6. Pertimbangan iklim sekitar
Iklim sekitar sangat berpengaruh terhadap material dek yang paling tepat untuk diaplikasikan. Misalnya saja jika kolam renang anda berada diluar ruangan dan Anda memilih untuk menggunakan material kayu. Maka akan membutuhkan perawatan ekstra, hal ini dikarenakan iklim di Indonesia yang panas dan hujan. Material batu alam akan lebih aman untuk digunakan pada kondisi iklim di Indonesia. Lain halnya jika kolam renang Anda berada didalam ruangan, yang akan lebih aman untuk menerapkan material dek kayu.

7. Perawatan
Dek kolam renang Anda perlu dibersihkan dan dipelihara. Maka dari itu alangkah baiknya jika Anda mempertimbagkan aspek perawatan dalam memilih material dek yang akan digunakan. Untuk material dek komposit dan plastik perlu dipoles kembali satu atau dua kali setahun agar tidak pudar warnanya. Untuk dek kayu Anda harus membersihkannya secara rutin, mengingat material kayu rentan terhadap jamur. Sedangkan dek batu alam maupun ubin juga perlu dibersihkan dari kotoran dan lumut yang menempel.

8. Keamanan
Mau kolam renang dengan desain seatraktif apapun, harus tetap memperhitungkan asapek keamanan ketika digunakan oleh seluruh anggota keluarga. Jangan sampai lantainya licin sehingga membahayakan penggunanya. Apalagi jika didalam rumah ada anak kecilnya maka dibutuhkan ekstra keamanan pada kolam renang. Sehingga anak-anak tidak bisa mengakses kolam renang secara bebas yang dapat membahayakan mereka.

9. Desain
Hal ini sangatlah penting bagi Anda yang sangat memperhatikan tampilan dan keindahan rumah. Tak terkecuali kolam renang, harus di desain sebaik mungkin. Dimana desain dek jadi satu kesatuan dengan desain kolam renangnya, jadi harus dibuat sebaik mungkin. Dengan desain dek yang baik maka akan berdampak juga terhadap kenyaman Anda ketika beraktifitas disana. Desain dek yang baik juga akan mempengaruhi terciptanya suasana kolam renang yang diinginkan.

0 Response to "Memilih Dek Kolam Renang"

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar Anda disini.

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *